Jumat, 01 Juni 2012

Apa Itu Ngapak..?


Tentunya kalian punya saudara atau teman dari daerah, Tegal, banyumas,purwokerto,brebes,kebumen dan sekitarnya bukan, atau pernah singgah di daerah tersebut, atau pernah dengar kata-kata ENYONG, KENCOT, MANING,KUWE dll., dan pasti kalian pernah dengan istilah NGAPAK ?

Sedikit ulasan tentang apa sih itu NGAPAK.?
Dialek banyumas, tegalan atau istilah ngapak adalah kelompok bahasa jawa yang di pergunakan di wilayah jawa tengah bagian barat. bahasa ngapak terkenal dengan dialeknya yang khas.

jadi sebenarnya di daerah jawa ada 3 kelompok besar dengan menggunakan dialek yang berbeda :
  1. kelompok ( rumpun ) bahasa jawa bagian barat , tegal,banyumas, cirebon
  2. kelompok lainnya bahasa jawa bagian tengah, surkarta,yogyakarta,dan sekitarnya
  3. kelompok bahasa jawa bagian timur
Perbedaan dialek bahasa ngapak terletak pada pengucapan kata yang berhuruf vokal ( A ), misalnya dalam bahasa ngapak kata " SEGA " tetap di baca " SEGA " sedangkan bahasa jawa bagian tengah di baca " SEGO "
selain itu kata yang berakhiran huruf mati di baca penuh, misalnya kata ENAK, kalo orang jawa bagian tengah mengucapnya ENA, tapi kalo orang ngapak tetep di baca nya ENAK. makanya bahasa tersebut disebut bahasa ngapak-ngapak.

tapi jangan salah orang ngapak juga punya slogan lohhh
  • Bersatu kita kompak, berbicara kita ngapak
  • Ngomong ngapak kepenak ngawak
wkwkwkwkkwkwkwk, hidup wong ngapak..mari ngapakan indonesia.


artikel terkait :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar